Laman

Sabtu, 04 April 2009

Diknas Kabupaten Selayar Fokuskan Program Pada Pemusatan Pelatihan Guru Laporan : Fadly Syarif



Dalam dua bulan terakhir terhitung sejak Medio Juni sampai Juli 2008 ini jajaran Dinas Diknas Kabupaten Selayar, yang saat ini dinakhodai Drs. Syaharuddin setidaknya telah dua kali menunjukkan kemampuan dan keberhasilannya dalam mempelopori kegiatan Pelatihan guru di lokalan Kabupaten Selayar yang terdiri atas pelatihan guru bidang studi IPA kelas IV dan guru bidang studi Matematika kelas VI.
Sementara itu Kadis Diknas Kabupaten Selayar, Drs. Saharuddin dalam sambutannya mengungkapkan, semoga melalui pelaksanaan kegiatan pelatihan ini para peserta, khususnya guru mata pelajaran Matematika dan Bahasa Indonesia untuk kelas VI yang melibatkan dirinya secara aktif sebagai peserta pelatihan, diharapkan dapat memanfaatkan momentum pelatihan ini dengan sebaik-baiknya.
Terutama untuk meningkatkan wawasan dan ilmu pengetahuan yang telah mereka miliki sebelumnya, dalam upaya menunjang tercapainya target peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Selayar, berikut penerapan disiplin guru yang jauh lebih baik bila dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
Dan sebagai bentuk action di lapangan, setelah kembali ke daerah penugasannya masing-masing, guru-guru bersangkutan, diharapkan akan dapat mengaplikasikan ilmu yang telah mereka dapatkan selama mengikuti proses pelatihan di bawah bimbingan para penatar terlatih, berpengalaman dan profesional, yang sebelumnya juga telah melalui proses penataran sedemikian rupa, baik ditingkat lokal Kabupaten Selayar, Provinsi maupun pada tataran Pusat di Jakarta.
Dalam kaitan pencapaian target peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Selayar, maka pada tahun Anggaran 2009 mendatang pihak Diknas Kabupaten Selayar akan terus mengfokuskan pemusatan kegiatan pelatihannya terhadap kalangan guru, khususnya guru kelas VI yang mata pelajarannya di UAN kan, jelas Saharuddin.
Adapun yang menyangkut sumber pendanaan kegiatan, hal itu sepenuhnya akan dibebankan pada proses penyusunan APBD Kabupaten Selayar.
Meski kegiatan pemusatan pelatihan ini sendiri menurut Kadis Diknas Kabupaten Selayar rencananya akan tetap di pusatkan di Kabupaten Selayar dengan mempertimbangkan segala tingkat kesulitan yang harus dihadapi para peserta saat akan mengikuti kegiatan pelatihan di Makassar. (*)

Tidak ada komentar: