Laman

Senin, 06 April 2009

Sekilas Gambaran Selayar



Pulau Selayar adalah salah satu Kabupaten diantara 23 Kabupaten/Kota di Provinsi Sulawesi-Selatan. Terletak di ujung selatan Propinsi Sulawesi-Selatan. Dikelilingi oleh laut Flores di sebelah timur dan selatan. Selat Makassar dan laut Flore di sebelah barat dan Teluk Bone di sebelah utara.
Sebagai Kabupaten Kepulauan, Selayar memiliki wilayah daratan seluas 1.188,28 km2 (5,23%) wilayah laut + 21.136,41 km2 (94, 68%), jumlah pulau-pulau besar dan kecil sebanyak + 126 buah. Selayar memiliki potensi wisata bahari berkualitas kelas dunia. Salah satu diantaranya potensi wisata bahari andalan nasional yaitu, kawasan Taman Laut Nasional Taka Bonerate.
Kawasan ini merupakan karang atoll terbesar ketiga setelah Kwajifein di kepulauan Marshal, dan atoll Suvadiva di Maidive.
Pantai timur daratan Selayar juga memiliki potensi wisata bahari berkualitas kelas dunia dan sejak beberapa tahun lalu sudah mulai dikembangkan oleh Pemkab Selayar bekerjasama Investor dari Jerman.
Pantai Barat daratan Selayar, khususnya pantai Baloiya sedang dikembangkan. Melalui pengelolaan investor dari luar Selayar, yang kini tengah berupaya membangun sarana restoran dengan sajian menu bernuansa sari laut. Selain memang, Kabupaten Kepulauan Selayar juga ditunjang dengan keberadaan potensi wisata bahari, potensi wisata alam, panorama pegunungan menghijau dan obyek wisata budaya dengan dukungan obyek wisata seni budaya tradisional daerah yang selama ini diakui memiliki keuinkan dan daya tarik tersendiri.
Secara umum Kabupaten Kepulauan Selayar, memiliki sarana akomodasi dan restoran yang cukup baik dan memadai. Baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Demikian pula halnya, untuk sarana akses transportasi yang kini ditunjang dengan ketersediaan akses pelayaran laut dengan menggunakan ferry dan jasa penerbangan udara melalui perbaikan kualitas pelayanan.

Tidak ada komentar: