Selasa, 24 November 2009
Mengintip Keanekaragaman Rutinitas Warga Bumi Tanadoang Selayar
Fotografer : Fadly Syarif
Kontributor : Fadly Syarif
Tanpa terasa tiga pekan sudah tim liputan Panorama Selayar menghabiskan waktu berkeliling di Kabupaten Kepulauan Selayar untuk melihat langsung lokasi-lokasi wisata yang selama ini hanya ramai di mediakan lewat dunia maya.
Tiga pekan, serasa belum cukup waktu untuk mengelilingi wilayah sebaran obyek wisata yang terdapat di daerah ini. Apalagi untuk bisa melihat dari dekat aktivitas keseharian warga masyarakatnya yang lumayan beragam.
Mulai dari sentra industri kerajinan batu merah di kawasan Parappa yang berada di wilayah selatan ibukota Benteng. Sampai mengunjungi lokasi industri pandai besi di Dusun Sariahang, Desa Bungaiya, Kecamatan Bontomate’ne yang berjarak sekitar 26 kilometer arah utara kota Benteng.
Di dusun ini, warga masyarakat setempat tampak disibukkan dengan berbagai rutinitas yang berbeda-beda. Mulai dari rutinitas pengolahan kayu-kayu terdampar di sepanjang pesisir pantai untuk kemudian diperjual belikan. Sampai kepada industri penggilingan beras jagung dan pengolahan buah ala-ala.
Menurut penuturan warga setempat, buah ala-ala diyakini mampu menyembuhkan gejala penyakit kuning tanpa harus melewati proses perawatan rumah sakit. Selain banyak menjumpai beragam aktivitas warga, di Dusun Sariahang Panorama Selayar juga sempat mengabadikan gambar tulang kima raksasa dan dua jenis kerang laut.
Berikutnya, tim liputan Panorama Selayar juga menyempatkan waktunya untuk mengabadikan gambar denah lokasi daerah perlindungan laut (DPL) Desa Bungaiya, Kecamatan Bontomate’ne yang berdiri di kawasan pesisir pantai bagian utara Dusun Sariahang.
Dari Dusun Sariahang, Panorama Selayar juga mencoba mengintip proses pengolahan teripang susu milik Saidimang warga Desa Tambolongan, Kecamatan Bontosikuyu yang telah sejak lama menggeluti usaha penampungan teripang pada salah satu gang di kawasan kota Benteng Selayar.
Meninggalkan lokasi pengolahan teripang milik Saidimang, Panorama Selayar kemudian mengarahkan sepeda motornya menuju ke industri pengolahan buah kenari yang berada di Jl. Veteran.(*)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar