Laman

Minggu, 05 April 2009

Partai Demokrasi Pembaruan Targetkan Empat Kursi Di DPRD Selayar



Meski sejumlah kalangan memprediksikan empat kuota kursi calon anggota legislatif di Kecamatan Benteng akan diisi tiga partai besar yang sudah sejak lama tercatat sebagai peserta pemilu di Indonesia, masing-masing partai Golkar, PAN dan PDI-P. Akan tetapi, Ketua Umum PKK-PDP Kabupaten Kepulauan Selayar, Andi Ahmad Jaka mengyakini, kursi pertama dan keempat Insya Allah akan diduduki dua orang Caleg terbaik partai berlambang yang dirintis oleh Laksamana Sukardi ini.
Dua nama caleg tersebut, masing-masing adalah Andi Ahmad Jaka dan Andi Tenriana, SE. Dan kalau target tersebut dapat tercapai dalam Pemilu Legislatif yang pelaksanaannya tinggal empat hari lagi.
Maka sebagai imbalannya, Pengurus PKK-PDP Kabupaten berjanji akan memasang baliho pada sebelas Kecamatan daratan dan pulau untuk menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan rakyat kepada Partai Demokrasi Pembaruan, melalui terpilihnya kader PDP sebagai wakil rakyat di lembaga DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar Periode 2009-2015.
Senyum dan terpilih terhormat dalam pemilu tanpa mengandalkan many politik, menjadi modal besar bagi kader PDP untuk melenggang menuju Gedung DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar ditunjang niatan murni untuk mengusung aspirasi yang terlahir dari hati nurani rakyat dan memperjuangkan pengembalian hak-hak rakyat yang selama ini terkesan dikebiri oleh kebijakan Pemerintah di negeri ini. Saban hari, partai yang berangkat dari segala bentuk keterbatasan ini diyakini akan lahir menjadi sebuah partai besar yang memiliki nilai bargening tinggi di Indonesia pada umumnya dan Kabupaten Kepulauan Selayar pada khususnya. (Laporan : Fadly Syarif).

Tidak ada komentar: