Laman

Rabu, 18 Agustus 2010

Setengah Tahun Absen Kebakaran Kembali Landa Kabupaten Selayar

Setengah Tahun Absen
Kebakaran Kembali Landa Kabupaten Selayar

Setelah sempat absen kurang lebih setengah tahun, peristiwa kebakaran kembali melanda Kabupaten Kepulauan Selayar tepat dipertengahan tahun 2010. Kali ini, kebakaran melanda dua rumah warga Lr. 1 Jl. MT. Haryono, Bonehalang Selatan masing-masing atas nama : Musa (70 tahun) dan Almi (45 tahun).
Peristiwa bermula saat rumah ditinggal keluar pekarangan oleh pemiliknya untuk mencuci motor. Informasi yang berhasil dihimpun Tribun Timur di lapangan menyebutkan, “penyebab utama kebakaran diduga berawal dari arus pendek listrik”.
Meski tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa kebakaran yang berlansung sekitar pukul 17.30 WITA hari Rabu, (21/7) petang itu, namun kerugian ditaksir mencapai 150 Juta rupiah, sudah termasuk, kerugian uang tunai sebesar, 25 Juta Rupiah, berikut perhiasan, dan sejumlah dokumen penting pemilik rumah, seperti Ijazah dan lain-lain.
Menurut keterangan saksi mata di sekitar TKP, “api yang bermula dari bagian atas palfon rumah, merembes sangat cepat. Mengingat, kondisi bangunan rumah yang hampir seluruhnya terdiri dari bangunan kayu, dan berisi barang yang mudah terbakar. Beruntung, dalam kejadian naas tersebut, korban masih sempat menyelamatkan dua unit sepeda motor masing-masing jenis Supra dan Satria yang kebetulan berada di pekarangan rumah.
Api baru berhasil dijinakkan sekitar setengah jam pasca kejadian, setelah Dinas Kebersihan, Pertamanan, Pemadam Kebakaran Kabupaten Kepulauan Selayar, menerjunkan sedikitnya dua unit armada mobil damkar ke TKP untuk melakukan proses pemadaman.
Sampai berita ini diturunkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) didampingi Jajaran Dinas Sosial, Tenaga Kerja & Trasmigrasi Kabupaten Kepulauan Selayar pun telah turun menyambangi para korban dan menyampaikan bantuan seadanya.
Sehingga, para korban dapat kembali menghuni rumah mereka. Meski untuk sementara waktu, tujuh orang penghuni rumah itu, kini harus rela berteduh di bawah tenda plastik biru dan sekap dinding tripleks di sisi kiri kanannya. (fadly syarif)

1 komentar:

FORJUBI WILAYAH TIMUR INDONESIA mengatakan...

DAH BASI...SAYA PIKIR JENGGOTMU YANG TERBAKAR