Laman

Sabtu, 24 Oktober 2009

Jabatan Ka. UPT DKP Pasilambena Lowong

Hingga memasuki bulan Oktober 2009 ini jabatan Kepala UPT Dinas Kelautan & Perikanan Kec. Pasilambena, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulsel dinyatakan lowong dan belum terisi. Menurut Kepala Dinas Kelautan & Perikanan setempat, Dr. Marjani Sultan, M.Si lowongnya jabatan Ka. UPT Kecamatan Pasilambena ini diakibatkan oleh belum terbentuknya penempatan petugas UPT untuk kecamatan bersangkutan.
Kemungkinannya, jabatan UPT Kec. Pasilambena akan disatukan dengan UPT. Kecamatan Pasimarannu. Terlebih Kata Marjani, tidak ada aturan atau UU yang mewajibkan penempatan UPT di setiap kecamatan.
Dan untuk memudahkan Ka. UPT Kec. Pasimarannu menjangkau wilayah Pasilambena Dinas Kelautan berjanji akan menyiapkan fasilitas penunjang berupa 1 perahu jolor yang memungkinkan Ka. UPTD Pasimarannu menjangkau dua wilayah tugas secara bersamaan.
Terkait mengenai tugas patroli pengamanan perairan, masing-masing wilayah kecamatan saat ini telah membentuk tim patroli terpadu yang terdiri dari Camat, Kepolisian (Babinmas), TNI-AD (Babinsa) atau yang kerap disebut Muspika.
Sementara itu, jabatan Ka. UPT Takabonerate, Pasimarannu dan Pasilambena saat ini masing-masing ditempati oleh Andi Dullah, Marzuki Adam, dan Rahmat Karyadi Yusuf. (fadly starif)

Tidak ada komentar: